Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2011

Kisah Manfaat membaca al-Qur'an

Gambar
Seorang muslim tua Amerika tinggal di sebuah perkebunan di sebelah timur Pegunungan Kentucky bersama cucu laki-lakinya. Setiap pagi Sang kakek bangun pagi dan duduk dekat perapian membaca Al-qur’an. Sang cucu ingin menjadi seperti kakeknya dan memcoba menirunya seperti yang disaksikannya setiap hari. Suatu hari ia bertanya pada kakeknya : “ Kakek, aku coba membaca Al-Qur’an sepertimu tapi aku tak bisa memahaminya, dan walaupun ada sedikit yang aku pahami segera aku lupa begitu aku selesai membaca dan menutupnya. Jadi apa gunanya membaca Al-quran jika tak memahami artinya ?'' Sang kakek dengan tenang sambil meletakkan batu-batu di perapian, menjawab pertanyaan sang cucu : “Cobalah ambil sebuah keranjang batu ini dan bawa ke sungai, dan bawakan aku kembali dengan sekeranjang air.”

Mari Membaca Al-Quran

Gambar
Kitab suci Al-Quran dibakar di sebuah gereja kecil di Florida, Minggu (20/3/2011). Pembakaran Al-Quran dilakukan oleh pastor Wayne Sapp, dibawah pengawasan Terry Jones. Sebelumnya Al-Quran sudah dilumuri minyak selama satu jam, tidak lama kemudian Pastor Sapp menggunakan penyala api untuk barberque dan mulai membakar Al-Quran. Al-Quran dibakar di dalam sebuah wadah besi/baki di pusat gereja, Al-Quran dibakar selama 10 menit, sementara warga yang melihat sempat mengambil foto dari kedua orang yang melakukan pembakaran tersebut, demikian dilansir AFP, Senin (21/3/2011). Jones yang dianggap pastor oleh 50 orang pengikutnya di Dove World Outreach